MEDAN – Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara melalui Tim Humas, Data dan Informasi (HDI) melaksanakan Pertemuan Stakeholder Kehumasan dengan tema Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1445 H / 2024 M di Medan, Kamis (1/8/2024).
Kegiatan tersebut dibuka Kepala Kanwil Kemenag Sumut diwakili Kepala Bagian Tata Usaha H. Muhammad Yunus, MA didampingi Ketua Tim Humas, Data dan Informasi H. Mulia Banurea, S.Ag, M.Si.
Muhammad Yunus mengucapkan rasa syukur karena penyelenggaraan ibadah haji tahun ini berjalan dengan baik, sukses dan lancar.
Ia juga mengapresiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua stakeholder atas kerjasama, bantuan, partisipasi, perhatian terhadap penyelenggaraan ibadah haji khususnya pemberangkatan dan pemulangan jamaah haji, mulai dari tanah air sampai ke tanah suci dan secara umum berlangsung dengan baik, lancar dan sukses.
“Selama penyelenggaraan ibadah haji segala aktifitas dan kegiatan mulai dari embarkasi sampai di tanah suci telah terpublikasi dengan baik. Saya juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada media atas kerjasama yang baik mempublikasikan segala aktifitas dan kegiatan pada penyelenggaraan ibadah haji tahun ini,” ungkapnya.
Ia juga mengharapkan melalui kegiatan yang digelar ini, menghasilkan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan haji tahun depan.
Sementara Mulia Banurea mengatakan, proses penyelenggaraan ibadah haji melibatkan banyak stakeholder mulai dari Bank Penerima Setoran (BPS) Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BIPIH), imigrasi, bea cukai, PPIH Embarkasi dan PPIH Arab saudi, Petugas Kloter, Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU), Garuda Indonesia serta stakeholder lainnya.
Menurutnya, kegiatan ini menjadi momentum untuk membahas permasalahan yang ada serta mencari solusinya serta membuat rekomendasi untuk peningkatan kualitas penyelenggaraan ibadah haji tahun depan.
“Hasil rekomendasi pada Pertemuan Stakeholder Kehumasan Penyelenggaraan Ibadah Haji 2024 nantinya akan diserahkan kepada Menteri Agamam RI,” ujarnya.
Kegiatan ini dihadiri Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Sumut, UPT Asrama Haji Medan, Bidang Kesehatan, Garuda Indonesia, Bidang Imigrasi, Bidang Keamanan, PPIH Embarkasi Medan, PPIH Arab Saudi, Ormas Islam, Petugas Kloter, Bank Penerima Setoran BIPIH dan KBIHU.
Pada kegiatan tersebut juga diserahkan Piagam Penghargaan kepada petugas kloter atas kontribusi mengirimkan berita dan informasi kegiatan selama di tanah suci. (YS)